SEBAB-SEBAB YANG MEMPENGARUHI KECEPATAN KOMPUTER

1. Terlalu banyak aplikasi yang berjalan saat komputer dinyalakan

Sehingga tidak cukup memori fisik untuk menjalankan program aplikasi sehingga sistem operasi mengalokasikan harddisk sebagai tambahan memori yang menyebabkan performance turun drastis.Untuk melihat dan menonaktifkan aplikasi yang sedang berjalan di memory dapat ditempuh langkah sbb :

Pada saat yang bersamaan tekan tombol CTRL + ALT + DEL, kemudian pilih properties.
Klik kanan aplikasi yang akan dinonaktifkan.
Kemudian klik End task.
2. Harddisk anda terlalu penuh sehingga kinerjanya menurun

Harus ada minimal 500Mb tempat kosong untuk menjalankan aplikasi komputer dengan baik.

3. Data-data dalam harddisk dalam keadaan terfragmentasi

Ini sering terjadi karena terlalu banyak instalasi dan menghapus program.

4. Memory Komputer anda terlalu kecil untuk menjalankan terlalu banyak program

Jika anda suka bermain game, minimal kebutuhan memori adalah 512MB dan sangat direkomendasi untuk 1GB keatas.

5. Anda mempunyai drivers lama yang konflik dengan driver baru

Sebuah contoh, Anda mungkin sebenarnya memiliki dua driver video yang sama sekali berbeda pada sistem Anda dan Windows secara bergantian bergantian menggunakan keduanya. Untuk mencegah masalah ini, pertama boot komputer sambil menekan tombol F8 kemudian masuk dalam mode safe mode. Sementara di Mode Safe pilih Start -> Settings -> Control Panel -> System -> Devices. Klik pada semua perangkat dan melihat apakah berbagai driver ada tanda seru kuning atau merah (yang menunjukkan konflik driver) serta menentukan apakah ada duplikat driver yang dapat dihilangkan. Anda mungkin harus menghapus dan melakukan instalasi ulang driver untuk memperbaiki masalah ini.

6. Terlalu banyak instlasi dan uninstall program

Hal ini dapat meninggalkan library (dll) yang membebankan system. Ketika komputer Anda menanyakan apakah Anda ingin berbagi file dengan aplikasi dengan yang lain, paling aman untuk mengatakan tidak. Akan tetapi jika keburu mengatakan ya, solusi lain dengan menggunakan norton utilities atau windoctor. Pilihan terakhir yang paling aman adalah melakukan instalasi ulang windows termasuk driver dan aplikasi lainnya.

7. Komputer anda penuh dengan virus, spyware, trojan maupun adware

Jika komputer anda keburu terinfeksi dengan virus dan trojan. Lakukan langkah sederhana dibawah ini :

Create user baru dengan level user limited.
Log off dari administrator dan masuk ke acc user yang baru.
Lakukan instalasi norton antivirus 2010 dan lakukan offline update.
Instalasi antivirus lokal seperti smadav terbaru.
lakukan scanning dari smadav dan norton akan melakukan background scanning secara otomatis.

0 Response to "SEBAB-SEBAB YANG MEMPENGARUHI KECEPATAN KOMPUTER"

Posting Komentar

powered by ROTIF